Tanda tanda Al-masih Ad-Dajjal akan Muncul
nuansaislamiii - Dajjal adalah sosok mengerikan yang pada akhir zaman akan muncul untuk menyesatkan manusia, Tidak ada fitnah yang paling keji selain fitnah nya dajjal .
Sebagai umat Muslim kita wajib meyakini kelak ada akhir zaman, Dan akan datang pada waktu nya, Jika allah swt sudah berkehndak, karna hanya DIA yang mengetahui kapan terjadi nya hal tersebut.
Namun Nabi Muhammad SAW pernah Mengatakan bahwa tanda-tanda di saat Al-masih Ad-Dajjal akan muncul dan membuat kerusakan di bumi.
1.Menyusut nya Danau Tiberias.
Dialog Tamim ad-dari beserta rombongan:
“Beritakan kepadaku tentang danau Tiberias!”
Kami pun berkata, “Tentang apanya yang ingin engkau ketahui?”
Dia berkata, “Apakah di sana ada air nya?”
Kami menjawab, “Danau itu banyak air nya.”
Dia berkata, “Ketahuilah air nya tidak lama lagi akan habis.”
Danau Tiberias merupakan danau air tawar yang terletak di antara bagian bawah Dataran Tinggi Golan yang dikuasai Suriah dan Dataran timur kota Galilea Palestina.
Garis pantainya membentang sepanjang 53 km dengan luas 166 km2. Bagian terdalam dari danau ini mencapai kedalaman 46 M.
Danau ini secara geografis terletak di wilayah Palestina dan Suriah, tetapi secara politis saat ini dikuasai oleh penjajah zionis Israel.
Danau yang terletak pada posisi 213 di bawah permukaan laut ini terhitung sebagai danau air tawar terendah di dunia, dan danau kedua terendah setelah danau Laut Mati yang berasa asin.
Danau Tiberias merupakan sumber pasokan utama kebutuhan air bersih Penduduk Palestina dan penjajah Israel,Selain itu, Danau ini merupakan lokasi penting bagi pemeluk Semua agama samawi.
2. Hampir tidak berbuah Kebun Kurma Baisan
Dialog Tamim ad-dari beserta rombongan:
“Beritahukan kepadaku tentang kebun kurma Baisan!” Kami berkata, “Tentang apa nya yang ingin engkau ketahui?”
Dia berkata, “Tentang pohon-pohon kurma nya, apakah masih berbuah?” Kami berkata, “Ya.” Dia berkata, “Ketahuilah kurma-kurma itu hampir tidak lagi berbuah.”
3. Terjadi Kekeringan Selama Tiga Tahun
Nabi Muhamad Saw bersabda:
Tiga tahun sebelum keluarnya Ad-Dajjal, langit akan menahan sepertiga dari air hujannya, Bumi pun menahan sepertiga dari tumbuh-tumbuhannya, Dan di tahun ketiga langit menahan seluruh yang ada padanya dan begitu pula bumi.
4. Terjadi Kelaparan Panjang
Hewan-hewan binasa seperti kambing, domba, sapi kerbau dan unta karena mereka juga tidak memiliki makanan untuk bertahan hidup.
Bagaimana dengan makanan kaum mukmin?
Mereka membaca Tasbih dan Taqis, Lalu Allah Swt mencukupkan perut mereka dengan makanan layaknya makanan penghuni langit (Malaikat).
Dengan demikian tidak asing lagi bagi kita semua, bahwa turunnya permukaan air Danau Tiberias merupakan salah satu pertanda semakin dekatnya kemunculan Dajjal.
Zionis Israel saat ini dilanda kecemasan yang tinggi karena debit air Danau berkurang secara signifikan, karena hal ini berpengaruh besar terhadap sektor pertanian bahkan masa depan mereka di bumi penjajahan.
Semenjak tahun 2004 pemerintahan zionis membuat garis merah dan garis hitam untuk mengontrol debit air Danau.
Sungguh mengejutkan, semenjak tahun 2004 permukaan Danau mengalami penyusutan setinggi 16 M.
Terakhir Menteri Pertanian Israel menyatakan secara terbuka melalui kantor berita mereka bahwa debit air danau Tiberias mengalami penyusutan yang mengkhawatirkan.
Berita ini tentunya tidak saja menjadi ancaman bagi rezim Zionis tetapi juga bagi kita umat Islam, karena penurunan permukaan air danau Tiberias adalah salah satu tanda dekatnya waktu kemunculan Dajjal.
Syekh Bin Baz rahimahullah sebelum beliau wafat, ketika mendengar berita turunnya permukaan air danau Tiberias, beliau menangis dan berkata, “Inilah zaman kemunculan al-Masih Ad-Dajjal.”
Kini kita ketahui bahwa danau Tiberias sudah mulai mengering air nya,Sebagai umat muslim ini akan menjadi peringatan, Sekaligus untuk meningkatkan keimanan serta ketaqwaan kita agar terhindar dari fitnah Dajjal yang paling keji.
Semoga Artikel ini, Dapat bermanfaat dan menambah keyakinan kita kepada sang kholiq. Jika ada salah-salah kata saya mohon maaf sebesar" nya , Dan jika terdapat kebenaran, Itu semata-mata datang nya hanya dari Allah swt.
Belum ada Komentar untuk "Tanda tanda Al-masih Ad-Dajjal akan Muncul"
Posting Komentar